Wednesday 3 October 2012

Cara Membaca Karakter Seseorang Lewat Tulisan Tangan

Selamat berjumpa kembali sobat ! Lama nggak posting. Maaf ya, aku lagi banyak kesibukan. Hehe
Kali ini, Sinyal Pintar mau bahas mengenai cara membaca karakter seseorang dari tulisan tangannya. Bagaimana caranya? Yuk simak pembahasan berikut!
Saat kita menulis, tangan kitalah yang memegang pena untuk menulis. Dan, disadari atau tidak, mood kita juga memengaruhi gaya tulisan kita. Kenapa?
Karena secara tidak langsung, tangan kita ternyata juga dikontrol oleh alam bawah sadar kita. Nah, yang perlu kita perhatikan saat membaca karakter seseorang melalui tulisannya, pertama bisa dilihat dari tekanannya.
1.     Tekanan yang kuat
Orang yang menulis dengan tekanan kuat, sampai membekas pada halaman belakangnya, biasanya dia memiliki emosional yang tinggi. Ia juga cenderung terlalu mendalami perasaannya saat ia senang atau sedih. Ia menyerap segala sesuatu seperti spon, cepat sekali. Ia tegas dan memiliki keinginan yang kuat untuk berbuat sesuai apa yang ia pikirkan, bahkan terkadang cenderung memaksakan kehendak kepada orang lain. Maka tak jarang orang seperti ini susah menyesuaikan diri dengan lingkungannya.

2.      Tekanan yang ringan
Orang yang memiliki gaya tulisan sangat tipis cenderung santai dan tidak tergesa-gesa dalam menghadapi segala sesuatu. Namun, ia cenderung sulit mengambil keputusan dan biasanya tidak memiliki pendirian yang tetap, sehingga mudah terpengaruh.

Kalau dari miring atau tidaknya tulisan, karakter seseorang dapat dilihat dengan memerhatikan hal-hal berikut.

1.      Miring ke kanan
Orang yang memiliki gaya tulisan ini biasanya bergaul dengan ramah, emosinya aktif, dan menyukai tantangan yang terbuka. Selain itu, ia juga cenderung lebih ekspresif.
2.     Miring ke kiri
Ia biasanya bersifat menutup diri. Lebih protektif dan selalu berpikiran secara nalar. Ia cenderung lebih suka menarik diri dari pergaulannya.
3.     Tegak lurus
Ia biasanya lebih dapat menahan emosinya dan mengontrol diri.

Kalau dari besar-kecilnya tulisan, sebagai berikut.
1.     Tulisan besar
Orang yang menulis dengan ukuran tulisan yang besar biasanya cenderung suka diperhatikan selalu ingin tampil didepan dan ingin didengarkan.
2.     Tulisan kecil
Orang yang menulis dengan ukuran kecil biasanya lebih memperhatikan detail introspektif cenderung lebih pendiam dan mandiri.

Nah, itulah sekilas cara membaca karakter seseorang melalui tulisan tangannya. Percaya atau tidak, itu tergantung sobat. Kalau gaya tulisanmu seperti apa, ya?Jawab dengan komentar, ya!




Mari berbagi tulisan!

Artikel Terkait

Komentar
0 Komentar

Bookmark Sinyal Pintar

Copy-Pastekan kode ini untuk bookmark Sinyal Pintar di blog/website-mu.
Teks

Banner